MAGELANG - Kodim 0705/Magelang menggelar Latihan Teknis Teritorial (Latnister) TA. 2024 bertempat di Gedung Prajurit, Makodim 0705/Magelang, Jl. RST Dr. Soedjono No. 1, Potrobangsan, Kecamatan Magelang Utara, Kota Magelang. Selasa (26/03/2024).
Kapten Arm Nursigit selaku Komandan Latihan mengatakan, Latnister ini dilaksanakan selama 10 hari, dimulai hari Rabu lalu (13/03) sampai dengan hari Selasa depan (26/03).
Menurutnya, dengan latihan ini diharapkan para Babinsa dapat memahami dan mampu melaksanakan lima kemampuan teritorial. Diantaranya temu cepat setiap permasalahan yang ada serta dapat melaporkan secara cepat, lengkap dan benar.
Baca juga:
14 Prajurit Resmi Jadi Warga Kodim Klungkung
|
Terimakasih kepada para Perwira pemateri yang telah memberikan materi pelajaran tentang teritorial, bagaimana setiap Babinsa dapat mengaplikasikan dilapangan dan mampu dalam mengampu kewilayahan sebagai ujung tombak satuan kewilayahan .
Baca juga:
Kasad: Jangan Ragu Bertindak Tegas
|
"Juga agar dapat melaksanakan manajemen teritorial, penguasaan wilayah, pembinaan perlawanan rakyat serta dapat melaksanakan komunikasi sosial , " sambungnya.
Ditemui di tempat terpisah, Komandan Kodim 0705/Magelang Letkol Inf Jarot Susanto, S.H., M.Si, menuturkan, Latihan Teknis Teritorial ini bertujuan untuk memelihara dan meningkatkan kemampuan teknik perorangan maupun satuan dalam melaksanakan tugas kewilayahan.
"Sebagai Prajurit Teritorial harus ditengah - tengah masyarakat dan selalu menjadi solusi disetiap permasalahan warga, sehingga kedekatan TNI sebagai wujud kemanunggalan TNI dengan rakyat, " pungkas Dandim Letkol Inf Jarot Susanto.
Pen:0705/ Mgl.